Reborn Rich KDrama
Movies Drama And Hobby

Rekomendasi Drama Akhir Pekan : Reborn Rich (재벌집 막내아들)

Seperti tulisan sebelumnya dalam rangka proses MELIHAT, MENDENGAR dan BERBICARA yang baik aku mau rekomendasi drama favorit aku yang baru saja tamat beberapa minggu lalu yang menurutku syarat akan banyak hal positif dan membuka wawasan.

Disclaimer drakor itu pilihan dan selera personal, ada judul yang mungkin cocok dan disukai seseorang tapi saat ditonton yang lain kurang sreg. Tapi tetap gak ada salahnya saling tukar rekomendasi favorit masing masing untuk jadi pilihan teman teman saat bingung mau nonton apa.

Drama yang baru saja tamat aku tonton karya comebacknya Song Jong Ki judulnya 재벌집 막내아들 (The Youngest Son of a Conglomerate) istilahnya kalau di Korea Jaebeol tapi kemudian diadaptasi judulnya menjadi Reborn Rich, untuk penonton Indonesia kalian bisa nonton drama ini di VIU.

Seperti drama pada umumnya Reborn Rich terdiri dari 16 episode yang ditayangkan 2 episode setiap minggunya. Drama ini meraih rekor rating tertinggi di Korea dalam beberapa minggu terakhir, bahkan melampaui rating Crash Landing On You padahal bukan cerita drama romansa.

Berdasarkan data dari Nielsen Korea pada Minggu (19/12), rating episode 14 Reborn Rich mencapai 24,9 persen. Angka ini melonjak dari rating episode 13 yang tayang satu hari sebelumnya, yaitu sebesar 22,5 persen. (CNN Indonesia, 2022)

Reborn Rich KDrama
Song Jong Ki sebagai Yoon Hyun Woo (kiri)
dan Jin Do Joon (kanan)

Apa sih yang bikin drama ini benar benar ditunggu sama penontonnya? Aku bahas sedikit tentang ceritanya ya. Alkisah Yoon Hyun Woo (Song Joong Ki) adalah sekretaris di perusahaan Soonyang Grup yang telah mengabdi lebih dari satu dekade dengan karir yang cemerlang dan menjadi salah satu orang kepercayaan CEO Soonyang Grup saat itu yaitu Jin Yoong Ki (Yoon Je-moon).

Hingga suatu hari saat Jin Yoong Ki terkena serangan jantung dan terjadi perdebatan tentang penerus grup Soonyang, Yoon Hyun Woo yang tadinya berusaha membantu Jin Seong Joon (Kim Nam Hee) cucu tertua keluarga Soonyang untuk menjadi penerus Grup Soonyang setelah ayahnya, dituduh melakukan penggelapan dana perusahaan oleh keluarga Soonyang.

Tidak sampai di situ ia tewas terbunuh oleh Jin Seong Joon saat melakukan transaksi pemindahan uang, Yoon Hyun Woo kemudian bereinkarnasi dalam kehidupan kedua dan kembali ke masa lalu tahun 1987. Dia mendapati dirinya masuk ke dalam tubuh Jin Do Joon, cucu terakhir keluarga Soonyang. Jin Do Joon sendiri pada masa kini telah menghilang secara misterius

Yoon Hyun Woo akhirnya menyadari keadaan dan situasi yang dialaminya, ia pun memutuskan untuk membalas dendam kepada anggota Soonyang grup supaya tidak ada satupun anak dari Soonyang Grup yang bisa memiliki Soonyang Grup. Nah bagaimana caraanya Jin Do Joon/Yoon Hyun Woo mewujudkan rencananya?

Reborn Rich KDrama
Pohon Keluarga Soonyang

Oke sebelumnya kita lihat dulu silsilah keluarga Jin pemilih Grup Soonyang, ada 3 anak dari Jin Yang Cheol pemilik Grup Soonyang masing masing diberikan posisi penting di perusahaan sembari berlatih untuk menggantikan ayahnya satu saat nanti. Satu anak terakhir terlahir dari ibu yang berbeda namun memustuskan menikah dengan mantan artis yang tidak direstui oleh pimpinan Jin sehingga diusir dan memiliki akses lebih sedikit ke Grup Soonyang. Mungkin kalau simpelnya ini teh rebutan warisan tapi dalam skala global konglomerat dengan strategi luar biasa. Kalau kalian senang bisnis dan investasi (ataupun genre rebutan warisan) pasti seru banget melihat bagaimana satu sama lain beradu strategi dan kecerdasan untuk menaklukan tantangan pasar, perubahan politik maupun masalah global yang terjadi. Plus timeline kejadian di drama banyak dikaitkan dengan kejadian nyata di waktu tersebut. Nah buat aku pribadi detail cerita ini yang bikin menarik di balik konsep reinkarnasi yang buat aku pribadi mungkin agak sulit diterima. Tapi namanya cerita drama yang penting bisa kita nikmati sebagai tontonan yang menghibur.

Reborn Rich KDrama
kiri : Lee Boo Jin (keluarga Samsung) kanan : Moo Hyun Min (Karakter Reborn Rich)

Sedikit mengulas salah satu alasan kenapa drama ini benar benar booming di Korea, karena ceritanya yang dianggap begitu mirip dengan cerita keluarga Samsung. Salah satu keluarga konglomerat terkemuka yang perusahaannya sudah mendunia. Hal yang mencolok salah satunya karakter yang ditampilkan dan penampilan karakter fiksi yang dianggap mirip. Mungkin semacam The Crown vs Royal Family, kalau The Crown kan memang dengan gamblang seperti retell story, kalau Reborn Rich ini seperti versi halusnya saja karena tidak ada tanggapan maupun konfirmasi dari pihak pembuat film.

Supaya seru kalian nonton langsung ya aku ga akan ulas ceritanya supaya plot twist yang terjadi bisa kalian nikmati selama nonton. Di sini aku bahas sedikit karakter favorit aku di drama ini setelah selesai nonton keenam belas episodenya.

Reborn Rich KDrama
Jin Do Joon dan Mentor Investasinya Park Hyeok Kwon

Yang pertama tentu pemain utama Jin Doo Joon, aku pribadi bukan fansnya Song Jong Ki tapi harus diakui Song Jong Ki adalah salah satu aktor korea yang pintar memilih proyek drama yang dia pilih. Salah satu masterpiece diantara banyak drama suksesnya adalah drama ini. Karakter Jin Do Joon adalah akumulasi kepintaran dan pengalaman Yoon Hyeon Woo bertemu dengan keberuntungan Jin Doo Joon sebagai cucu bungsu grup Soonyang. Dan dia bisa mengeksekusi kesempatan itu dengan baik hingga bisa mengungguli semua calon pewaris tahta grup Soonyang.

Meskipun dibumbui keberuntungan bisa membaca dan ingat peristiwa yang terjadi di masa depan sehingga menguntungkan setiap tindakan dan rencana investasinya tapi taktik yang dilakukan oleh Do Joon sedikit banyak jadi gambaran buat kita bagaimana para konglomerat mengembangkan bisnisnya. Bagaimana mereka saat merugi, mengeksekusi satu ide dan banyak adaptasi lain yang betul betul taktis dan penuh perhitungan, meskipun kadang hasilnya baik dan kadang hasilnya rugi besar. Pokoknya dari Do Joon kita bisa belajar banyak tentang investasi dan kecerdasan berstrategi dalam berbisnis.

Reborn Rich KDrama
Jin Yang Cheol (Pendiri Grup Soonyang)

Salah satu karakter yang menurutku dimainkan dengan maksimal adalah karakter Jin Yang Cheol (dimainkan oleh Lee Sung Min). Karakter Jin Yang Cheol sebagai pendiri dan CEO Grup Soonyang digambarkan sebagai karakter yang keras, cerdas dan tentu keras, egonya besar dan tentu sulit untuk dibuat terkesan karena pengalamannya selama bertahun tahun. Dan seperti orang tua yang membangun bisnis dari nol hingga mendunia salah satunya mudah marah dan sulit diberi ide baru. Bagian bagian akting Jin Yang Cheol saat meluapkan emosi sungguh dibawakan dengan apik oleh aktor Lee Sung Min. Juga yang menarik adalah bagaimana karakter ini memiliki banyak kesamaan dengan pendiri Samsung Lee Byung Chul dalam penggambaran karakter, dari mulai penampialn dan dialek. Tapi dari drama ini kita bisa belajar banyak tentang bagaimana sosok Jin Yang Cheol yang mengembangkan bisnis dari nol (diceritakan dimulai dari bisnis penggilingan padi) mengelola grup bisnisnya untuk bisa tetap selaras dengan zaman dan persaingan masa kini.

Reborn Rich KDrama
Jin Hwa Young (Puteri bungsu Grup Soonyang)

This is my personal fav, karena aku tetap akan tertarik dengan karakter yang memiliki fashion sense yang baik dalam setiap film dan drama yang aku tonton. Karakter Jin Hwa Young sebagai puteri satu satunya keluarga Soonyang yang mengurusi lini bisnis yang berbau luxury dan fashion seperti departement store, klub golf ini memiliki penampilan fashion yang menawan. Ada banyak pilihan fashion Jin Hwa Young yang ditampilkan simpel, lux tapi so chic khas old money atau Jaebeol kalau di Korea . Salah satu penampilan favorit aku yang digunakan adalah dress kulit warna yang coklat yang muncul di awal awal episode (aku cari referensinya susah tapi semoga kalau kalian nonton kalian bisa tahu yang mana).

Pun begitu dengan saat kantornya disorot, padanan interiornya betul betul meneriakan fashionably stylish dan boss lady di waktu yang bersamaan. Jadi wishlist untuk para alpha girl di luar sana pastinya yang ingin punya space bekerja sendiri. Terlepas dari gambaran karakternya di drama ini aku betul betul suka bagaimana penampilan karakter ini dibuat.

Reborn Rich KDrama
Song Jong Ki dan Shin Hyun Bin (Seo Min Young)

Terakhir sorry to say aku bahas karakter yang menurut aku penting ga penting hadir hehe. Bisa jadi penulis dan sutradara kayaknya gatel kalau ga masukin unsur percintaan dalam drama, di sini pun ada love interest pemeran utama yaitu Jaksa Seo Min Young (Shin Hyun Bin). Tapi entah kenapa menurut aku karakter Seo Min Young ini kaya acar di nasi goreng, ada ga ada ga penting sebenernya mehehe. Chemistrynya berasa kurang ga ngerti kenapa, beda sama Song Joong Ki pas adu peran sama Jeon Yeo Been di Vincenzo yang sama sama punya porsi romansa samar tapi tetep bisa dapet feelnya. Di drama ini kaya agak maksa aja, i’m sorry for her tapi jujur kayaknya agak kurang pas aja gitu hehe meskipun secara proporsi pribadi aktingnya bisa dibilang bagus.

Dan itulah sedikit highlight dari drama yang aku rekomendasikan minggu ini, ada yang sudah nonton juga? menurut kalian gimana? Share di kolom komentar ya.

Thank you for reading.

Love,

petite second room

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *