Personal Semua Kategori

KOCOK! The untold story of Arisan Lady and Socialites

 

People say don’t judge a book by it’s cover.

Beberapa hari kemarin, saya baru selesai baca buku ini, proses bacanya cepat banget karena memang sangat ringan. It’s a book about lifestyle,yes.

Sebenarnya awal liat buku ini saya ga merasa tertarik. Terlebih liat temanya yang bahas soal Arisan, I mean it really like for a mid-age mom and cheasy. Dan sblmnya kan udah pernah ada film Arisan! yang udah diproduksi sampe sequel pertama.

Tapi kemudian ga sengaja saya nonton video launching buku ini di fimela.com kebetulan memang diliput khusus dengan konsep launching ala arisan masa kini. Dan saat kedua penulis (Nadya Mulya dan Joy Roesma) yang lagi asik cerita soal buku ini. Mereka sampai bilang harus banyak nahan diri dan sensor sana sini supaya ga jd public enemy di jakarta. Well well well saya jd penasaran apa sih yg mereka paparin di buku ini.

Penulis : Joy Roesma dan Nadya Mulya

Time goes by sampai saat ga sengaja saya mampir ke Book and Beyond dengan maksud beli buku make up, tiba-tiba buku ini nangkring aja di deket kasir. Liat-liat bukunya, baca review sedikit akhirnya beli lah buku ini.

Pas pertama buka-buka buku ini, dari mulai cover kemudian masuk ke halaman demi halaman, saya jatuh hati dengan ilustrasinya yang super chic and modern. Looove the yellow theme, kesannya fresh and juicy sama kaya cerita yang mereka utarakan : juicy!

Setelah baca buku ini, saya berkesimpulan buku ini setipe dengan Jakarta Undercover yang dulu pas masa jayanya jd best seller book. Yah…they revealed many shocking story that we guess it’s a myth or just blabber.

Buku ini disusun berdasarkan interview dengan orang-orang yang disembunyikan identitasnya sebagai arisan insider dan juga pendapat psikolog dan sosiolog ternama yg mendukung buku ini dengan data valid.  Hal ini supaya kita bisa berpikir lebih rasional menanggapi satu issue tanpa menghakimi lebih dulu karena paradigma yang terbentuk sebelumnya di masyarakat.

Buku ini juga menyentil gaya hidup masyarakat urban saat ini. Fenomena socialita, wannabe, dan social climer. Semua dibahas dengan gamblang dan fun.

Saya salut dengan gaya penulisan buku ini yang lugas dan bahasanya kocak karena menggunakan istilah-istilah yang sering digunakan sehingga lebih menyentuh pembaca. Buku ini menyajikan fakta dari hasil wawancara dan survey tanpa berusaha untuk membuat datanya terlihat lebay.

Buat penggemar instagram pasti ketawa sendiri saat baca buku ini.See the phenomenon then match the book.
Dari buku ini kita bisa melihat bahwa passion dr lifestyle yang kita anut kembali kepada diri kita. Bagaimana menghadapi ego, pandangan orang lain dan kebahagiaan sendiri. Fenomena socialita saat beberapa dari mereka tidak punya keahlian lain selain foto sepatu atau tas baru merek. Sedikit banyak menyentuh nurani perempuan, don’t label yourself like a shoe or bag. Money can buy things but it can’t buy happiness. Banyak orang ingin menaikan derajatnya dihadapan orang lain dengan memiliki barang-barang lux yang menunjukan strata social. They earn affirmation for they excistences. Banyak life value dari buku ini yang benar-benar bisa kita ambil, terlebih untuk perempuan urban.

Live happily like no one can

IMG_8557