Beauty

Rutinitas Skincare Malam Hari Untuk Kulit Impian Kamu, Cuma 10 Menit!

Hallo my dearest reader

Akhirnya kita akan bahas topik yang jutaan kali kalian tanyakan sama saya.

What I do with my skin?

Seperti kalian tahu untuk mencapai tujuan kulit kalian perawatan utama ada di malam hari karena saat itulah waktu yang tepat untuk kulit beristirahat beregenerasi dan berobat. Sebelumnya aku mau prolog dulu ya dua tahun lalu produk yang saya pakai bisa kamu cek di bawah ini

Daily Skincare 101

Sampai satu waktu gara gara saya coba pakai skincare yang orang lain bilang bagus banget muka saya abis blass sama jerawat dari jerawat kecil ampe besar dan sampai saya harus intens rutin perawatan gara gara krim ini setahun lamanya dan berlanjut sampai sekarang. Dari sana saya belajar banget untuk lebih berhati hati sama namanya trial skincare.

Acne Cream Make More Acne

Ini pengalaman pribadi ya siapa tahu kamu merasakan efek berbeda siapa yang tahu. Intinya setahun terakhir setelah treatment sepenuhnya sama dokter kesayangan saya, akhirnya saya dapat mencapai fase kulit saya bersih lagi even better. Pengen banget cerita pengalaman saya berjibaku sama jerawat selama setahun terakhir, jadi saat kalian curhat soal masalah kulit I FEEL YOU karena yang lebih berat mentalitas kita dari self image yang kita ingin capai, Insha allah saya akan cerita di postingan terpisah biar afdol ya hehe.

Kali ini mau berbagi sedikit soal pengetahuan dasar soal skincare dan kulit yang saya rasa semua orang perlu tahu. Setelah perjalanan panjang soal skincare dengan semua percobaan saya sama kulit sendiri saya mendapatkan beberapa kesimpulan

1. Pengen punya kulit bagus tapi ga mau “ketergantungan” krim dokter, bisakah?

Sorry not sorry di postingan kali ini saya akan memberikan opini berbeda dengan kebanyakan orang (tapi ini pandangan saya).

YOU CAN’T HAVE BEAUTIFULL SKIN WITHOUT ANY EFFORT

Analoginya kaya minum atau makan, kalau kamu makan dan minum kamu punya energi untuk melakukan aktifitas. Kalau kamu ga makan atau minum ya kamu gak punya energi dan bahkan mungkin terancam sakit dan “mati”.

Sama hal dengan kulit, kalau pengen kondisinya lebih baik berarti jangan lupa beri “nutrisi” dan “makanan”. Jadi ngerawat kulit bukan cuma buat mereka yang terlihat “fancy” tapi buat setiap orang yang ingin sehat kulitnya, ingin cantik.

Daaaan sebetulnya produk yang kamu gunakan di luaran itu sama banget sama krim dokter, beberapa dokter sering banget merahasiakan formula krimnya kenapa? karena carinya susah. Memang  ingredient kemasan dibuat sejujurnya? there’s must be a slightly thing they keep as privacy supaya formula rahasianya ga bisa diduplikat orang. Karena kembali untuk bisa mendapatkan formulanya bukan perkara mudah dan menghabiskan banyak energi dan materi.

Beberapa dokter terbuka kok diskusi soal bahan yang digunakan atau alternatif treatment yang bisa kamu gunakan, tapi karena kebanyakan pasien itu ga punya dasar ilmunya jadi kalau diskusi jatohnya kaya kuliah sedangkan antrian pasien masih mengular di luar. Tapi tentu dokter pasti mengkomunikasikan apa yang kamu tanyakan.

Dengan era distribusi informasi yang begitu pesat sudah waktunya kamu memeperkaya diri dengan ilmu skincare, saat ini setiap perempuan kayaknya udah tahu beda AHA BHA. Nah dengan demikian tugas dokter/BA untuk berdiskusi akan jadi lebih mudah. Jadi coba dihilangkan paranoid soal “krim dokter” yang selama ini menghantui kamu dan dapatkan kulit cantik impian kamu.

2. SKINCARE IS EASY PEASY

Punya kulit idaman itu gampang, suer deh. Kuncinya satu : konsisten.

Saat kamu konsisten setiap hari melakukan rutinitas yang dibutuhkan kulit maka kondisi kulit yang kamu idamkan tidak mustahil kamu wujudkan (tentu dengan produk dan cara yang tepat ya genks). Skincare pun sekarang sudah melebar dengan berbagai pilihan budget, jadi kembali treatment bukan buat mereka perempuan kaya oh so fancy yang demen selfie dan bilang “ga ah cantikan kamu” sampai percakapan berakhir di lebaran selanjutnya. Tapi murni milik semua orang yang mau rajin merawat diri.

 

3. SET YOUR SKIN GOAL

Ini penting banget, kenali diri sebelum bertempur dan tujuan kamu, supaya kamu gak jadi korban mbak mbak BA jual produk (mon maaf mbak aku juga suka jualan kok di apotek wkwk).

Pertama kenali masalah kamu dan versi kulit lebih baik yang kamu inginkan.

Misal seorang A punya masalah beruntusan di wilayah jidat dengan kulit agak kering dan kusam. Tujuannya ingin kulit mulus lebih cerah.

Dari sana seorang beautycian akan merancang rencana perbaikan kulit kamu dimulai dari memperbaiki masalah kulit yang kamu alami dengan membasmi beruntusan, setelahnya menghidrasi kulit dan kemudian setelah kulit kamu bebas dari beruntusan. Barulah kamu diberi krim supaya muka lebih cerah. Ingat ya lebih cerah bukan lebih putih.

Kalau kondisi kamu udah sehat ke depannya masalah kulit yang datang akan lebih mudah dihadapi.

4. PRINSIP SEDERHANA NIGHT REGIME

Suer bukan maksud saya gamau sharing produk apa yang saya gunakan tapi emang ga seru buat difoto karena semuanya produk dari dokter kulit saya haha. Tapi saya bisa kasih kamu prinsip skincare yang saya gunakan dan produk apa yang punya bahan dasar mirip dan terbukti bagus sepengelaman saya. Cekidot genks…

Double Cleans

Setelah beraktifitas biasakan diri untuk langsung membersihkan wajah dari sisa makeup atau produk yang kamu gunakan.

“Tapi aku cuma pake moisturizer aja”

Lah terus menurut kamu moisturizer yang kamu gunakan yang sudah bercampur dengan debu dan polusi di luar bisa kamu biarkan berdiam di wajah kamu? Noooo tetap double cleanse.

Rekomendasi terbaik yang saya pernah gunakan salah satunya dari Safi

Review Safi Make Up Remover

Safi White Xpert Make Up Remover

Review bisa kamu baca di sini

Safi White Expert Make Up Remover [Review]

atau remover favorit saya yang lain Maybelline Eye and Lip Make Up Remover dan favorit saya terbaru Dermalogica Pre Cleanse Balm.

 

never have i ever like cleanser as i love this product that much. Kendala cuma satu saat kamu pake eyeliner di inner liner harus lebih hati hati tapiii practice makes perfect jadi boleh diulik ulik lagi gimana tricknya. Pastikan setelahnya cuci muka dengan sabun pilihan kamu genks saran saya tetap pilih yang gak heboh busanya karena busa itu surfakatn dan biasanya bikin muka kesat kaya piring abis dicuci.

 

 

Cure

Kalau kamu punya masalah yang ingin diatasi inilah saatnya, step pertama setelah cuci muka adalah mengobati bagian bagian yang ingin kamu perbaiki, misal jerawat, flek kantong mata. Oleh karenanya rata rata penggunaan produk produknya suka dilakukan di awal dengan tujuan supaya produk terserap sempurna dan bekerja lebih maksimal. Jangan lupa beri jeda waktu ke langkah selanjutnya ya girls. Nah karena kebetulan masalah terakhirku jerawat ada dua obat bebas yang lagi rame banget diklaim bageuuuss buat jerawat

Mario Badescu Drying Lotion

 

dr Tisha AC7

 

Treatments and Moisturizers

Nah setelah bagian pengobatan selesai bagian yang paling banyak variasinya sampai bisa beranak pinak 10 langkah adalah bagian ini. Buat kamu yang anti ribet silahkan langsung pilih moisturizer fav kamu dan jangan lupa sesuaikan jenis moisturizer dengan jenis kulit kamu, kalau kamu punya kulit berminyak cari moisturizer berbahan dasar air, kalau kulit kamu kering best way to add some oil to your skin. Top 3 moisturizer pilihan saya

Laneige Water Sleeping Mask

 

Egyptian Magic Cream

Review bisa kamu baca juga di sini :

Fake Legendary Egyptian Magic Cream

Nature Republic Aloe Vera Shooting Gel

Setelahnya kamu bisa langsung bobo cantik deh. Tapi kalau kamu penasaran pengen ngelengkapin saya biasanya menambahkan toner dan serum ke dalam rutinitas malam hari. rekomendasi saya

Toner

Pixi Glow Tonic

Untuk versi lebih murah bisa coba

The Ordinary Glycolic Acid 7% Toning Solution

Serum

Kiehls Midnight Recovery Concentrate

Atau untuk versi lebih murah bisa coba

Nacific Phyto Niacin

 

Satu langkah terakhir adalah lip balm, supaya besoknya bibir kamu tetap lembab dan siap dipulas dengan lipstick matte jagoan kamu. Favorit saya

The Body Shop Born Lippy

 

Naaah gampang kan?

Dan bahkan ada beberapa produk yang bisa dipake pagi dan malam sekaligus lho jadi lebih hemat menurutku dan ga menyita drawer kita dengan terlalu banyak produk. Jadi ga ada alasan kan pengen cantik itu mahal yang ada harus pinter memilih hihi. Intinya bikin kulit kamu sehat, investasi buat masa depan. Karena mau kamu pergi ke treatment center mahal sekalipun kalau setiap hari kebiasaannya gak bagus kamu buang buang uang percuma.

Postingan ini sekaligus kolaborasi ketiga saya dengan Bandung HIjab Blogger tulisan saya yang lain bisa kamu cek di bawah ini untuk melengkapi treatment kamu

Rutinitas Perawatan Kulit Yang Gak Boleh Kamu Lewatkan Di Pagi Hari

 

Share juga dong produk jagoan kamu buat malam hari di kolom komentar di bawah. And by the way all product bisa kamu dapatkan di beauty online shop aku juga cek Oxblood Beaute

See you around beauties

Love,

Yesi Haerunsia

15 Comment

  1. Wah ini sih ilmu banget Teh, secara aku awam nih masalah skincare dan pemilih banget hehe.. Yang pasti sebelum bobo cantik wajib dan kudu banget bersihin muka ya.

    1. Betul teh at least bersih deh sebelum bobo kalau punya tenaga lebih bisa tambah langkah selanjutnya hehe

  2. Teteh mirip syahrini ih meni geulis. Makasih nih ak jd tau langkah2 skincare yg baik dan benar. Selama ini ak ga tau cara ak bener or salah 😀

  3. Duh Kiehl’s Midnight itu sempet jadi favorit aku… Tapi cuma sebotol, abis itu ngga repurchase…berat… Hihihi

  4. Suka banget sama quote ini
    “YOU CAN’T HAVE BEAUTIFULL SKIN WITHOUT ANY EFFORT”
    Ini bener banget yaaa~

  5. Duh, lipbalm ini paling sering ketinggalan dalam night skincare routine, padahal nggak sekali dua kali tengah malam ngerasa bibir kering buanget ): btw, thank banget Mba untuk rekomendasi toner the ordinary-nya, langsung cek review (:

  6. Yup setuju banget, kalo aku makeup biasanya pake cleansing balm makeup remover, facial foam+foreo lalu toner, lotion, eye cream n night cream kak tfs yaa

Comments are closed.